Kamis, 23 September 2010

Hitam Putih Qbro Pandam

Jogja - Beragam warna seringkali terlihat dalam setiap karya seni lukis yang ditunjukkan sebagian besar seniman, namun tidak bagi Q`bro Pandam yang justru memainkan warna hitam putih dalam setiap karyanya. Karya hitam putih pun selama ini nyaris kian tersisihkan dalam dunia seni rupa di Indonesia, khususnya di Yogyakarta.

Sebanyak 34 karya hitam putih yang dihasilkannya Q`bro Pandam sejak 2006 – 2010, dipajang dalam Pameran Tunggal Seni Rupa Dua Dimensi, di Galeri Posnya Seni Godod, Jl. Suryodiningratan Yogyakarta, 22 September – 1 Oktober 2010.

Meski baru aktif menghasilkan karya hitam putih pada 1995 lalu, namun seniman kelahiran Singajara Bali ini mengaku semakin nyaman dengan karya hitam putih yang dihasilkannya. Menurutnya karya lukisan hitam sekarang ini memang semakin termarjinalkan dalam seni rupa tanah air bahkan banyak yang menganggap karya hitam putih itu memiliki strata yang lebih rendah dari karya berwarna.

"Saya beralih ke hitam putih karena didesak oleh kegelisahan saya dalam membuat karya berwarna hingga akhirnya saya memutuskan untuk membuat karya hitam putih yang menurut saya juga merupakan karya berwarna yaitu hitam dan putih," ungkapnya.

Meski karya dua dimensi hitam putih kian tersingkirkan, namun seniman yang memiliki nama asli RM Murdaning Pandamprana ini akan terus berjuang di dunia seni rupa hitam putih yang menurutnya justru sangat selaras dan tegas. Karya hitam putih, bagi banyak orang masih dianggap sebagai karya yang kurang populer untuk dipamerkan, apalagi untuk dibeli dan dikoleksi. Parahnya lagi, karya hitam putih mungkin dianggap tidak 'menjual'.

"Setiap kali akan menggelar pameran hitam putih, pihak galeri bukannya menolak, tapi pasti akan bertanya kalau karya yang akan dipamerkan adalah hitam putih dan tidak akan laku jika dijual," katanya.

Meski banyak pihak yang menganggap rendah kualitas dari karya hitam putih namun seniman yang sekarang berdomisili di Serang Banten ini justru merasa terpanggil untuk menyangkal apa yang selama ini ditanamkan oleh banyak pihak mengenai karya hitam putih, bahkan itu menjadi sebuah tantangan tersendiri yang harus dihadapi.**(eyu)

Label: , , , , , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda